Pencuri Ini Kembalikan Sepeda Lengkap dengan Surat dan Hadiah, Netizen Kaget Baca Isinya
Seorang wanita bernama Bercy punya cerita unik. Dirinya dibuat kaget ketika sepedanya dicuri lalu dikembalikan lagi, lengkap dengan catatan dan hadiah.
Bercy di akun Twitter-nya, @bercy23555 menulis, "ketika aku pulang ke rumah, betapa terkejutnya aku mengetahui ada sebuah kertas menempel di sepedaku," tulisnya, seperti dikutip Okezone, Senin (24/7/2017).
Rupanya, pencuri sepeda menguncapkan terima kasih ke Bercy karena telah "meminjamkan" sepedanya. Si pencuri harus memakai sepeda tersebut agar tak telat pergi ke tempat kerja sampingannya, yakni sebagai pengantar semangka.
Tak hanya surat, pencuri tersebut juga meletakkan sebiji semangka sebagai tanda permintaan maaf.
Uniknya lagi, si pencuri juga mengatakan dirinya akan "meminjam" sepeda itu lagi jika Bercy
kembali tak menguncinya.
Cuitan Bercy ini jadi viral dan di-retweet 15.060 kali dan disukai 22.227 kali. Banyak warganet yang kagum sekaligus kaget dengan aksi pencuri yang mengembalikan curiannya, bahkan lengkap dengan hadiah itu.ttd
Cuitan Bercy ini jadi viral dan di-retweet 15.060 kali dan disukai 22.227 kali. Banyak warganet yang kagum sekaligus kaget dengan aksi pencuri yang mengembalikan curiannya, bahkan lengkap dengan hadiah itu.ttd
0 Response to "Pencuri Ini Kembalikan Sepeda Lengkap dengan Surat dan Hadiah, Netizen Kaget Baca Isinya"
Posting Komentar